Senin, 03 Oktober 2016

Statistik Chelsea vs Hull

Berikut ini adalah statistik pertandkngan antara Hull vs Chelsea

Total Shots :
6 vs 17

Shots on target:
3 vs 8

Possesions:
43% vs 57%

Offsides :
1 vs 0

Fouls :
14 vs 14

Dan berikut ini susunan pemain di pertandingan tersebut :
Hull City: David Marshall, Curtis Davies, Andrew Robertson, Robert Snodgrass, David Meyler, Jake Livermore, Ryan Mason, Sam Clucas, Markus Henriksen, Dieumerci Mbokani, Adama Diomande
Chelsea: Thibaut Courtois, Gary Cahill, David Luiz, Azpilicueta, Marcos Alonso, Willian, Viktor Moses, Nemanja Matic, Eden Hazard, N'golo Kante, Diego Costa

Baca Juga : Laporan Pertandingan Chelsea Vs Hull
                  Statistik Arsenal Vs Chelsea

Sumber : Bola.net

Laporan pertandingan: Chelsea vs Hull

Chelsea mengakhiri rentetan buruk setelah meraih kemenangan meyakinkan 2-0 atas musuhnya Hull City di markas Hull City.

Babak pertama berlangsung sangat monoton karena kedua tim hanya mengandalkan serangan dari sayap yang mudah terbaca oleh masing masing kubu. Skor 0-0 bertahan hingga babak pertama usai.

Menit 61, gol yang ditunggu akhirnya datang juga. Willian melepaskan tendangan dari luar kotak penalti yang tidak bisa ditahan oleh kiper Hull, David Marshall.

6 menit berselang, melalui skema serangan balik yang terarah, Diego Costa melepaskan tendangan yang tidak bisa dijangkau oleh sang kiper. Skor 2-0 untuk Chelsea. Skor bertahan hingga pertandingan usai. Hasil ini membuat Chelsea naik ke peringkat 7 klasemen sementara Premier League.

Baca juga :  Statistik Chelsea Vs Hull
                   Laporan Pertandingan Chelsea vs Arsenal

Sumber : Bola.net

Statistik : Arsenal vs Chelsea

Berikut ini adalah statistik pertandingan antara Arsenal vs Chelsea:

Ball Possesions :
50% vs 50%

Offsides:
5 vs 2

Total shots :
14 vs 9

Dan berikut juga susunan pemain yang berlaga :

Arsenal: Cech, Bellerin, Mustafi, Koscielny, Monreal, Coquelin,
Cazorla, Walcott, Ozil, Iwobi, Sanchez.
Subs: Gibbs, Lucas Perez, Giroud, Ospina, Oxlade-Chamberlain, Holding, Xhaka.
Chelsea: Courtois, Ivanovic, Cahill, Luiz, Azpilicueta, Kante, Matic, Willian, Fabregas, Hazard, Costa.
Subs: Begovic, Alonso, Oscar, Pedro, Moses, Batshuayi, Chalobah

Baca Juga : Laporan Pertandingan Arsenal vs Chelsea
                   Statistik Chelsea Vs Hull

Sumber : dailymail.

Minggu, 02 Oktober 2016

Laporan Pertandingan : Arsenal vs Chelsea

Chelsea bertandang ke markas Arsenal dalam lanjutan EPL. Chelsea merasa yakin akan memenangkan pertandingan setelah kemenangan dramatis atas Leicester City.

Sayangnya, kesalahan Gary Cahill dalam memberikan umpan membuat Alexis Sanchez mencetak gol ke gawang Chelsea di menit 11. Skor 1-0 untuk keunggulan Arsenal.

Arsenal menambah keunggulan 3 menit kemudian melalui kerjasama terukur oleh pemain Arsenal yang diselesaikan dengan baik oleh Theo Walcott. Skor bertambah 2-0

5 menit sebelum babak pertama berakhir, Arsenal menambah penderitaan Chelsea setelah Mesut Ozil berhasil melakukan tendangan spektakuler ke gawang Chelsea. Skor 3-0 bertahan hingga akhir pertandingan.

Hal ini jelas menurunkan mental pemain Chelsea yang minggu depan (1/10) akan bertanding melawan Hull City di KC Stadium

Baca Juga : Statistik Chelsea Vs Arsenal
                  Laporan Pertandingan Chelsea vs Hull

Statistik : Leicester vs Chelsea

Berikut adalah statistik pertandingan antara Leicester vs Chelsea :

Ball Possesions :
 33% vs 67%

Shots :
8 vs 27

Shots on Target :
3 vs 11

Corners :
3 vs 10

Fouls :
16 vs 12

Dan berikut juga susunan pemain yang berlaga di laga ini :

Leicester : Zieler, Simpson, Wasilewski, Morgan (c), Chilwell, Drinkwater, King, Gray, Schlupp, Musa, Okazaki
Chelsea :Begovic, Azpilicueta, Cahill (c), David Luiz, Alonso, Moses, Fabregas, Matic, Pedro, Loftus-Cheek, Batshuayi.

Baca juga : Laporan Pertandingan Leicester vs Chelsea
                  Statistik Arsenal vs Chelsea

Sumber : dailymail

Rabu, 28 September 2016

Laporan pertandingan : Leicester vs Chelsea

 Kemenangan dramatis diraih chelesa saat harus bertandang ke King Power Stadium markas leicester dalam putaran ke 3  EFL cup Rabu 21/9.

Leicester tampil penuh percaya diri dalam pertandingan ini. Terbukti setelah Shinji okazaki memanfaatkan kesalahan pemain belakang chelsea dalam menghadang bola.

17 menit berselang, striker asal jepang ini kembali mencetak gol ke 2 dipertandingan ini.  Chelsea mulai panas di akhir babak pertama. Gary cahill berhasil mencetak gol sebelum babak pertama berakhir. Skor 2-1 untuk keunggulan tuan rumah di babak pertama.

Babak kedua pun chelsea semakin panas. 4 menit berlangsung Azpilicueta berhasil mencetak gol melalui sepakan voli spektakuler. Pertandingan berlangsung semakin panas namun hingga akhir babak ke 2 skor masih 2-2. Pertandingan berlanjut ke babak perpanjangan waktu.

Di babak perpanjangan waktu, Cesc Fabregas tiba tiba tampil panas dengan mencetak 2 gol dalam jeda waktu 4 menit. Pertandingan pun berakhir dengan skor 4-2 untuk kemenangan Chelsea.

Baca Juga : Statistik Leicester Vs Chelsea
                  Laporan Pertandingan Arsenal vs Chelsea

Senin, 19 September 2016

Statistik Petandingan : Chelsea vs Liverpool

Berikut dibawah ini adalah statistik di Pertandingan Chelsea vs Liverpool :

Total Shots :
Chelsea   |  Liverpool
12              13
Shots On Target :
Chelsea  |  Liverpool
4               5
Completed Passes :
Chelsea  |  Liverpool
474           416
Passing accuracy :
Chelsea  |  Liverpool
88%         84%
Ball Possesions :
Chelsea  |  Liverpool
53%         47%
Corners :
Chelsea  |  Liverpool
6               4
Offside :
Chelsea  |  Liverpool
6               2
Fouls Conceded :
Chelsea  |  Liverpool
6               13

Baca Juga : Laporan Pertandingan Chelsea vs Liverpool 
                  Statistik Leicester vs Chelsea

Sumber : Goal.com

Conte Optimis Chelsea menang melawan Leicester City

Antonio Conte percaya diri bahwa timnya bisa bangkit setelah kekalahan pertama di Liga Inggris saat berjumpa dengan Leicester City di babak ketiga EFL Cup dini hari nanti.

Laga di King Power Stadium ini membuat Conte dan pemainnya sebuah kesempatan untuk balas dendam dari kekalahan atas Liverpool. "Kami kecewa dengan kekalahan dari Liverpool karena kami memberikan dua gol begitu saja dan itu adalah kekalahan pertama kami di musim ini, tapi selama latihan, aku melihat intensitas dan komitmen yang benar dari pemain," kata Conte.

Conte pun juga memberikan kabar terbaru tentang John Terry yang tak bisa tampil saat melawan Liverpool akibat cedera pergelangan kaki yang menimpanya saat menghadapi Swansea minggu lalu. 


"John sedang memulihkan diri, aku melihatnya berada di luar hari ini dan ia sedang dalam proses pemulihan. Kami akan melihat kondisinya setelah laga ini."
Sumber : Chelseafc.com



Laporan Pertandingan : Chelsea vs Liverpool

Chelsea menelan kekalahan pertama di Liga Inggris setelah takluk 1-2 dari klub asuhan Jurgen Klopp, Liverpool di markas Chelsea, Stamford Bridge.

Liverpool unggul terlebih dahulu melalui Dejan Lovren di Menit 17. Bek Kroasia meneruskan assist Philipe Coutinho yang gagal dihentikan oleh Thibaut Courtois. Jordan Henderson menambah derita tuan rumah setelah melepaskan sebuah tendangan spektakuler dari luar kotak penalti tanpa bisa dihentikan oleh Thibaut Courtois. Skor 0-2 bertahan hingga babak pertama usai.

Chelsea mulai menunjukan tajinya di babak kedua. Hasilnya tercipta di menit ke 61. Berawal dari Nemanja Matic di sisi kiri. Matic memberikan umpan ke Diego Costa yang diakhiri dengan sebuah gol ke gawang Liverpool.

Tensi pun mulai memanas seiring beberapa peluang gagal diselesaikan dengan baik oleh Chelsea. Chelsea pun menganti 3 pemain sekaligus. Namun, hingga akhir babak ke 2 skor masih bertahan 1- 2 untuk kemenangan Liverpool.

Chelsea dan Liverpool pun saat ini memiliki poin yang sama yaitu 10 dan menempati peringkat 5 dan 6 di Klasemen Liga Inggris. 

Susunan Pemain Chelsea : T.Courtois;B.Ivanovic,G.Cahill,D.Luiz,C.Azpilicueta;N.Kante,N.Matic;Willian,Oscar,Hazard;D.Costa
Pemain Pengganti : C.Fabregas,V.Moses,Pedro
Susunan Pemain Liverpool : S.Mignolet;D.Clyne,J.Matip,D.Lovren,J.Milner;A.Lallana,J.Henderson,G.Wijnaldum;S.Mane,P.Coutinho;D.Sturridge.
Pemain Pengganti : Stewart,Lucas,Origi.
Sumber : Bola.net

Senin, 05 September 2016

Laporan Pertandingan : Chelsea 2-2 Swansea

Laporan Pertandingan: Swansea City 2-2 Chelsea

Chelsea langsung memegang kendali permainan terhadap Swansea City yang lebih banyak menunggu di daerah pertahanan untuk mencuri kesempatan melalui serangan balik.

Alhasil, The Blues terus memberi tekanan kepada tuan rumah, pada menit ke-enam Willian sudah memaksa kiper Fabianski melakukan penyelamatan ketika sepakannya dari luar kotak penalti mengarah ke gawang.

Namun, pertahanan The Swans akhirnya runtuh pada menit ke-18, Oscar dengan cerdik mengirim umpan dari dalam kotak penalti kepada Diego Costa yang berdiri bebas, dan tanpa kesalahan striker timnas Spanyol itu melepas tembakan cantik yang tak bisa dihalau oleh kiper.

Dua menit berselang tim tamu bahkan nyaris langsung menggandakan keunggulan ketika Eden Hazard memanfaatkan kelengahan pertahanan Swansea dengan melakukan tusukan dari dekat tengah lapangan hingga berhadapan satu lawan satu dengan kiper, namun sayang ia gagal menaklukkan Fabianski.

The Swans tampak tak mampu menggoyang pertahanan rapat dan disiplin Chelsea hingga pelatih Guidolin melakukan pergantian pertama beberapa menit jelang jeda. Tetapi, hal itu tak mengubah banyak dan skor 1-0 tetap bertahan
.
Pada babak kedua, Chelsea kembali memulai dengan percaya diri, tetapi mungkin terlalu percaya diri, akibatnya Swansea berhasil membalikkan kedudukan hanya dalam tempo tiga menit.

Saat laga akan menginjak satu jam, Thibaut Courtois salah mengantisipasi datangnya bola sehingga melanggar Gylfi Sigurdsson di dalam kotak terlarang, Sigurdsson yang menjadi eksekutor tidak menyiakan kesempatan itu untuk menjebol gawang The Blues.

Tiga menit kemudian, Leroy Fer mencuri bola dari kaki Gary Cahill, meski sebenarnya tampak ada pelanggaran terhadap bek Chelsea itu, dan kemudian menaklukkan Courtois untuk mengubah skor menjadi 2-1.

Chelsea langsung meningkatkan intensitas serangan dengan dua gol mengejutkan tersebut, beberapa menit kemudian mereka mendapat peluang melalui Hazard yang nyaris berhadapan satu lawan satu dengan kiper, sebelum pemain asal Belgia itu juga melepaskan tembakan akurat yang masih bisa ditepis Fabianski.

Tekanan yang terus dilancarkan tim tamu membuahkan hasil pada menit ke-81, Ivanovic mampu mengecoh bek lawan di kotak penalti sebelum melepaskan tembakan yang masih bisa diblok, namun di sana ada Diego Costa yang menyambar dengan tembakan salto dan mengubah skor menjadi 2-2.
Empat menit kemudian, melalui serangan balik cepat, Costa nyaris melengkapi golnya menjadi hat-trick saat mendapatkan ruang bebas di kotak penalti, tetapi kali ini Fabianski dengan gemilang mampu mementahkan tembakan tersebut.

Di menit-menit akhir kedua tim saling silih berganti melakukan serangan, tetapi tidak ada gol tambahan tercipta dan kedua tim harus puas berbagi angka 2-2 di Liberty Stadium.

Susunan Pemain  Chelsea :     T.Courtois ( GK ), Azpilicueta , B.Ivanovic, G.Cahill , J.Terry
                                              E.Hazard, N.Matic(C.Fabregas), N.Kante, Oscar, Willian(V.Moses)
                                              D.Costa (M.Batshuayi)
                                              Pelatih : Antonio Conte
Susunan Pemain Swansea : L.Fabianski(GK), S.Kingsley, Jordi Amat, F.Fernandez
                                               N.Taylor(M.Barrow), K.Naughton, L.Fer, G.Sigurosson(Angel Rangel),          
                                               Sung-Yeung Ki, J.Cork
                                               Llorente
                                               Pelatih : F.Guidolin

Baca Juga : Laporan Pertandingan Chelsea vs Liverpool
                  Statistik Chelsea Vs Liverpool

Sumber : Goal.com